BAMBU JUARA BAMBU JAWA BARAT KIRIM DELEGASI DIKEGIATAN ADVOKASI MUDA UNTUK PERUBAHAN IKLIM
bdgtoday.com / Advokasi muda untuk perubahan iklim merupakan kekuatan positif yang muncul di tengah-tengah tantangan global saat ini. Generasi muda menjadi pelopor dalam menyuarakan kepedulian terhadap lingkungan dan menekankan perlunya tindakan konkret untuk mengatasi perubahan iklim. Aktivis muda seringkali terlibat dalam protes, kampanye sosial, dan inisiatif berkelanjutan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan urgensi perubahan iklim. Oleh karena itu Bambu Juara Bambu Jawa Barat memiliki urgensi dalam mengirimkan delegasinya dalam kegiatan yang dipelopori oleh Unicef U-report Indonesia bersama PT.Insight Investments Management, Yayasan Inspirasi Indonesia Membangun dan IBU Foundation pada tanggal 23 dan 24 Februari 2024 di Bandung.
Muhamad Noor Fauzan delegasi yang ditunjuk untuk mewakili Bambu Juara Jawa Barat menyampaikan bahwa Advokasi muda untuk perubahan iklim bukan hanya sekadar sorotan, tetapi juga mewakili aspirasi untuk masa depan yang berkelanjutan. Mereka menuntut kebijakan yang lebih ramah lingkungan, investasi dalam energi terbarukan, dan tanggung jawab kolektif terhadap bumi. Partisipasi aktif generasi muda dalam advokasi ini adalah suatu harapan untuk menginspirasi dan memimpin langkah-langkah positif dalam menghadapi perubahan iklim global yang tentunya mendasari kebijakan pemanfaatan Bambu pada khusunya, sebagai kearifan lokal yang mempuni.
Disisi lain Oki Hikmawan Sebagai Ketua TPP BAJU BAJA (Bambu Juara Bambu Jawa Barat ) yang juga Ketua yayasan Drahma Alfa Hudaya menyampaikan respone positif tentang kegiatan ADVOKASI MUDA tersebut, dimana keterlibatan generasi muda bukan saja harus dimulai tetapi patut diasah demi kaderisasi bagi kegiatan pemanfaatan hayati untuk kemajuan Bangsa, Hal ini juga sebagai jembatan bagi kami TPP Baju Baja untuk menjajaki kerjasama secara Regional bahkan Internasional, Tuntasnya ditemui disela sela kegiatannya di daerah Jatinangor.
Dengan Harapan generasi muda menggunakan platform media sosial dan teknologi modern untuk menyebarkan informasi, menggalang dukungan, dan mengajak partisipasi dalam upaya pelestarian lingkungan. Pergerakan seperti Fridays for Future, yang dimulai oleh aktivis remaja Greta Thunberg, menjadi contoh bagaimana suara generasi muda dapat mempengaruhi tindakan pemerintah dan bisnis. Kami berharap masyarakat mulai paham dan ikut dalam menyikapi perubahan iklim dewasa ini (Oky)*